Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bagaimana Cara Menyusun Cover Letter Yang Benar

Bagaimana Cara Menyusun Cover Letter Yang Benar
Jobloker Cirebon – Cover Letter adalah bagian dari surat lamaran pekerjaan yang tujuannya sebagai pelengkap curriculum vitae atau resume. Cover letter berisi latar belakang pelamar secara singkat, motivasi pelamar untuk bekerja di perusahaan, dan alasan pelamar memilih posisi jabatan yang tersedia.

"Bagaimana cara menyusun cover letter yang benar?"

Dalam menyusun cover letter ada tiga paragaraf penting, yaitu : 
Pembukaan, Paragraf tengah dan Paragraf penutup.

1. Paragraf Pertama
Nyatakan dengan jelas mengapa kamu menulis, beri nama posisi atau jenis pekerjaan yang kamu lamar. Mulailah dengan menyatakan apa posisi yang kamu lamar, dari mana kamu mendapat informasi lowongannya. Pernyataan ringkasan dapat bekerja dengan baik di sini dengan memasukkan tiga alasan yang menurut kamu akan cocok untuk kesempatan itu. Dengan begitu, rekruter dapat memprioritaskan resume kamu jika persyaratan lainnya juga cocok.

2. Paragraf Kedua
Jelaskan mengapa kamu tertarik dengan perusahaan ini dan alasan mengapa kamu menginginkan jenis pekerjaan ini. Tekankan keterampilan atau kemampuan yang berhubungan dengan pekerjaan. Pastikan untuk melakukan ini dengan percaya diri.

3. Paragraf Ketiga
Simpulkan semua info penting mengenai kepantasan dirimu untuk mengisi posisi tersebut di paragraf penutup. Tegaskan kembali minat kamu untuk bekerja di perusahaan tersebut, dan tunjukkan keinginanmu untuk bisa terpilih lanjut ke sesi interview. Ucapkan terima kasih kepada rekruter yang sudah mempertimbangkan lamaran kamu.

Saya berikan contoh COVER LETTER di bawah:

Contoh Cover Letter

Silakan sebarkan postingan ini jika menurutmu berguna ya
Sharing is caring